style
Langganan

Viral Mahasiswa Jualan Indomie di Amerika Raup Untung Jutaan - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Indah Pranataning Tyas  - Espos.id Lifestyle  -  Rabu, 30 Desember 2020 - 06:20 WIB

ESPOS.ID - Tangkapan layar video Tiktok pemuda jualan Indomie di Amerika. (Tiktok/ imnotmj)

Esposin, SOLO — Kisah unik diungkap oleh seorang mahasiswa yang mendapatkan untung hingga jutaan hanya dengan menjual produk mi instan Indomie di Amerika Serikat.

Bujuk Ayahnya yang Hendak Lompat dari Tower, Kata-Kata Bocah Ini Bikin Terenyuh

Advertisement

Kisah tersebut dibagikan oleh kreator Tiktok @imnotmj pada 11 Oktober 2020. Kreator Tiktok ini membagikan kisahnya yang menjual Indomie, ketika dirinya tinggal di Las Vegas, Amerika Serikat, untuk memenuhi uang sakunya.

Tidak seperti di Indonesia, di luar negeri Indomie cukup susah ditemukan sehingga membuat harga mi instan tersebut menjadi mahal. Umumnya, produk tersebut hanya dijual di toko Asia atau supermarket khusus.

Advertisement

Tidak seperti di Indonesia, di luar negeri Indomie cukup susah ditemukan sehingga membuat harga mi instan tersebut menjadi mahal. Umumnya, produk tersebut hanya dijual di toko Asia atau supermarket khusus.

“Kalau di US kan orang-orang tuh enggak tau tentang Indomie, right? And So gue tu beli Indomie di sana,” cerita kreator Tiktok tersebut dalam video tersebut. Kreator Tiktok ini kemudian menceritakan, membeli satu kardus Indomie di website belanja Amazon.

Beda Vaksin Covid-19 dan Terapi Plasma Konvalesen

Advertisement

“Waktu pertama beli, gue kasi ke temen-temen gue, and they loved (mereka suka). Lalu mereka nanya tempat belinya dimana, trus gue enggak bilang,” tambah kreatok Tiktok tersebut.

Kreator Tiktok ini kemudian memutuskan untuk mencoba usaha berjualan produk mi instan tersebut, karena melihat peluang tingginya harga Indomie. Terlebih lagi teman-teman kretor Tiktok tersebut tidak berasal dari Indonesia, dan banyak yang merasa cocok dengan rasa Indomie.

Inilah Sosok MYD di Video Gisel, Namanya Michael Yukinobu Defretes

Postingan Tiktok

Dalam menjalankan usaha menjual Indomie itu, kreator Tiktok ini mematok harga US$3 atau sekitar Rp42.469 per buah. Tidak hanya dijual perbuah, Kreator Tiktok ini juga menjual per kardus Indomie, dengan mematok harga US$90 per kardus Indomie, yang berisi 30 buah.
@imnotmjJual indomie di US guys sangat laku HAHAHAHA #fyp #foryourpage #viral #jakarta
Advertisement

? original sound - mjeezy weezy sneezy

Harga satu kardus Indomie tersebut jika dikonversikan ke mata uang Rupiah, kreator Tiktok ini mendapat untung hingga Rp1,3 juta rupiah per tanggal 11 Oktober. Hingga kini video jualan Indomie di Amerika tersebut sudah ditonton lebih dari 605.200 kali. Selain itu banyak netizen yang juga menyerbu kolom komentar video tersebut.

Advertisement

Jadi sebenarnya gw tu kaya Cuma salah negara aja,” ujar akun Tiktok Asan san.

Yudah ntar gue pindah negara jualan Indomie aja,” kata akun Tiktok Entang nasya XII MIPA 1.

Harus buka usaha di US ini biar jadi orang kaya,” balas akun Tiktok Cakra Wibisana.

Advertisement
Jafar Sodiq Assegaf - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif