style
Langganan

5 Ide Rayakan Ulang Tahun Pernikahan Romantis dengan Budget Terbatas - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Jafar Sodiq Assegaf  - Espos.id Lifestyle  -  Rabu, 13 Mei 2020 - 18:50 WIB

ESPOS.ID - Merayakan ulang tahun pernikahan dengan staycation bisa jadi momentum tak terlupakan. Foto ilustrasi. (Freepik.com)

Esposin, SOLO - Ulang tahun pernikahan merupakan salah satu momen romantis yang tak boleh lewat untuk dirayakan. Merayakan anniversary pernikahan bisa membantu menjaga romantisme dalam hubungan berrumah tangga serta menciptakan ingatan manis bersama pasangan.

Untuk merayakan ulang tahun pernikahan tak selalu harus dengan biaya yang besar seperti mengulang berbulan madu ke destinasi favorit. Ada banyak cara merayakan anniversary pernikahan yang murah meriah namun tetap romantis.

Advertisement

Simak berbagai ide cara merayakan ulang tahun pernikahan yang romantis dengan biaya terjangkau berikut;

Mengulang Kencan Pertama yang Romantis

Mengulang bulan madu memang merupakan hal yang romantis di mana Anda dan pasangan bisa mengingat-ingat masa-masa awal pernikahan. Namun, ada yang tak kalah romantis, yakni momen kencan pertama. Anda bisa merencakan makan malam di tempat kencan pertama atau menonton film di bioskop yang menjadi tempat kencan pertama bersama pasangan.

Menulis Surat Cinta yang Manis

Cara paling umum merayakan hari ulang tahun pernikahan adalah memberikan hadiah atau kado. Hal ini bukanlah ide yang buruk. Namun, untuk membuat hadiah tersebut semakin romantis, selipkanlah surat cinta yang berisikan ungkapan perasaan kasihmu terhadap pasangan.

Tak perlu banyak biaya, surat cinta selalu ampuh untuk menyetuh hati pasangan. Lebih istimewa lagi bila Anda membuat surat cinta yang kreatif dengan kartu ucapan pop up ataupun kerajinan manis lainnya. Jangan lupa, tambahkan bunga sebagai pelengkap kado ulang tahun pernikahan.

Ciptakan Makan Malam Romantis di Rumah

Makan malam romantis tak selalu harus di hotel mewah. Anda justru bisa menciptakan sendiri momen makan malam di hari raya pernikahan yang romantis di rumah.

Cobalah belajar memasak resep makanan favorit pasangan dan bangun suasana romantis dengan mendekorasi ruang makan di rumah dengan bunga dan juga lilin-lilin. Meskipun memerlukan usaha ekstra, tentu cara merayakan ulang tahun pernikahan seperti ini akan jauh lebih memorable dibandingkan makan malam di restoran mewah yang bisa Anda lakukan di hari-hari lainnya.

Mencoba Hal Baru Bersama

Bosan dengan cara merayakan ulang tahun pernikahan yang itu-itu saja? Anda bisa coba kegiatan dan hal-hal baru sebagai cara merayakan ulang tahun pernikahan. Sebagai contoh, Anda bisa membeli perabot DIY baru dan membuatnya bersama-sama pasangan, membuat kue bersama, atau membuat kerajinan tangan bersama.

Staycation Sebagai Alternatif Bulan Madu

Tak punya budget untuk rencanakan bulan madu kedua di hari ulang tahun pernikahan? Jadikan staycation romantis sebagai alternatif lain untuk rayakan ulang tahun pernikahan.
Advertisement

Tak perlu terlalu repot, di era digital seperti sekarang Anda dengan mudah bisa menemukan banyak pilihan yang menawarkan paket serta fasilitas-fasilitas romantis yang cocok untuk ulang tahun pernikahan. Apalagi, dengan berbagai promo hotel murah di Traveloka, Anda bisa merencakan staycation romantis yang murah di hari ulang tahun pernikahan.

Cobalah cari hotel-hotel unik dalam kota untuk buat suasana staycation romantis lebih berkesan. Fasilitas spa, restoran romantis, hingga infinity pool juga bisa menunjang suasana romantis pada saat anniversary pernikahanmu.

Siapa bilang rencanakan ulang tahun pernikahan yang romantis harus memerlukan biaya yang besar? Yang terpenting pada saat merayakan anniversary adalah menciptakan pengalaman romantis serta kebersamaan dengan pasangan. Jadi, yuk lebih kreatif untuk merencanakan ulang tahun pernikahan untuk buat rumah tangga tetap romantis.

Advertisement
Advertisement
Jafar Sodiq Assegaf - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif